Senin, 01 Februari 2016

SELALU MELAKUKAN AKTIFITAS FISIK TIAP HARI SEDIKITNYA 30 MENIT (SKU Penggalang Ramu point 29)

SELALU MELAKUKAN AKTIFITAS FISIK TIAP HARI SEDIKITNYA 30 MENIT


Pada  point terakhir ini, seorang calon anggota Penggalang Ramu dituntut untuk dapat dengan rutin melakukan aktifitas fisik sedikitnya 30 menit.
Aktifitas fisik di sini tidak selalu dalam bentuk olahraga yang dilakukan secara khusus, akan tetapi dapat dilakukan sembari melakukan aktifitas dalam kehidupan sehari-hari, seperti jalan kaki ketika berangkat dan pulang sekolah, ketika bermain biasanya kita melakukan aktifitas fisik seperti berlari, melompat dan melempar dan lain-lain.
Aktifitas fisik di sini berguna untuk mengeluarkan keringat, sebab keringat merupakan zat sisa berupa racun yang memang harus kita keluarkan melalui aktifitas fisik yang harus kita lakukan setiap hari.
Dengan keluarnya keringat dari tubuh, maka tubuh menjadi lebih segar karena racun yang ada di dalam tubuh keluar bersama dengan keluarnya keringat itu. Dengan segarnya tubuh, kita dapat melakukan aktifitas dengan lebih konsentrasi lagi. Selain tubuh menajdi lebih segar, aktifitas fisik yang kita lakukan setiap hari dapat membuat tubuh kita menjadi sehat.

Sebaliknya, bagi orang yang tidak pernah melakukan aktifitas fisik tubuhnya terasa lunglai, lemas dan tampak terlihat loyo, karena pengarus dari zat sisa berupa racun yang ada di dalam tubuh kita initidak dikeluarkan. Orang yang tidak pernah melakukan aktifitas fisik akan mengakibatkan penumpukan kolesterol yang pada akhirnya nanti akan menyumbat peredaran darah dan hal inilah yang dikhawatirkan dapat mengganggu kesehatan tubuh.
Jadi lakukanlah aktifitas fisik guna kesehatan tubuh kita, sebab kesehatan sangatlah mahal harganya.




































DAFTAR PUSTAKA

________. 2004. Pedoman Penyajian Karya Ilmiah. Seri Pustaka IPB. Bogor.
________. 2004. Remaja Hari Ini Adalah Pemimpin Masa Depan. BKKBN. Jakarta.
________. Kursus Pembina Pramuka Mahir Dasar. LEMDIKACAB. Bogor.
Abbas, M. Amin dkk. 1994. Pedoman Lengkap Gerakan Pramuka. Beringin Jaya. Semarang.
Kiswantoro Andri. 2006. Buku Pedoman Pembina Pramuka. Kwprint’s. Bogor.






















DAFTAR RIWAYAT HIDUP







Penulis dilahirkan di Jakarta pada tanggal 1 April 1985 dari pasangan Mulyono dan Sunarti. Penulis merupakan putera ke tiga dari enam bersaudara.
Tahun 1998 penulis lulus dari Sekolah Dasar Negeri Cinagara 03 Bogor, tahun 2001 lulus dari Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Cijeruk Bogor, tahun 2004 lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan YZA 1 Bogor. Selanjutnya tahun 2004 penulis mendapatkan kesempatan untuk meneruskan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yaitu di Jurusan Penyuluhan Peternakan Sekolah Tinggi Penyuluhan Pertanian Bogor.
Kini penulis bekerja di Kementerian Pertanian sebagai THL-TBPP yang ditugaskan di BP3K Wilayah Ciawi dari tahun 2009 sampai sekarang. Selain itu, penulis turut pula aktif dalam kegiatan Kepanduan dan kini menjabat sebagai Pembina Gudep di beberapa Sekolah Dasar, di antaranya yaitu SDN Cinagara 03 mulai tahun 2004 sampai sekarang, SDN Cipopokol mulai tahun 2006 sampai sekarang, SDN Pasirbuncir mulai tahun 2011 sampai dengan 2013 dan SDN Curugdengdeng padatahun 2011 sampai dengan 2012 serta SMP dan SMK Pertanian Karya Nyata dari tahun 2011 sampai dengan awal tahun 2014 serta pernah pula menjadi Pembina Latih di MTs Sirojul Ihsan Pamoyanan mulai tahun 2002 sampai 2005 dan YZA 1 Bogor mulai tahun 2004 sampai 2005.
Selain itu, penulis juga aktif dalam salah satu cabang olahraga beladiri Karate dalam perguruan Institut Karate-Do Indonesia (INKAI) yang kini telah menyandang DAN-III dengan Nomor MSH 7163 yang kini menjabat sebagai ketua harian di Ranting STPP, SDN Curugdengdeng dan MI Al-Barokah Cabang kabupaten Bogor.
Dan yang tidak kalah penting dari aktivitas penulis yang lain yaitu aktif dalam dunia Da’wah kini tergabung dalam Tim Lembaga Pengembangan Da’wah Al-Bahjah Cirebon Cabang Bogor. Selain itu, penulis juga merupakan salah satu dari jutaan simpatisan Front Pembela Islam (FPI), Ahbabul Musthofa/Syekher Mania (Pecinta Habib Syekh bin Abdul Qodir bin Assegaf, Majlis Nurul Musthofa Serta Majlis Rasulallah SAW.
Semoga apa yang telah penulis lakukan selama ini bermanfaat bagi semuanya serta yang terpenting mendapat Ridho dari Allah SWT, karena semata-mata apa yang telah penulis lakukan diniatkan untuk beribadah di jalan Allah SWT. Aamiin.











































































 “PRAMUKA” ya...itulah salah satu kegiatan tambahan pelajaran di sekolah. Melalui kegiatan ini adik-adik penerus bangsa dilatih dan dididik untuk Takwa kepada Allah SWT, cinta alam dan kasih sayang sesama manusia, memiliki sikap sopan dan kesatria, taat aturan dengan mengedepankan musyawarah/syuro, rela menolong dan tabah, rajin, terampil dan senantiasa gembira, hemat, cermat, bersahaja, hidup selalu disiplin, berani membela kebenaran, memiliki sikap setia kepada akidah & tanah air, bertanggungjawab dan dapat dipercaya serta suci dalam pikiran, perkataan dan perbuatan.

Kegiatan yang satu ini dapat dikatakan sebagai kegiatan Ekstrakurikuler pertama yang secara resmi dan legal diadakan pada setiap sekolah secara nasional. Walau dikatakan demikian, sayangnya masih sangat minim sumber bacaan yang memaparkan ilmu dan keterampilan di bidang ilmu kepanduan ini. Melalui buku ini adik-adik Penggalang khususnya yang akan menempuh ke Penggalang Ramu dapat dengan mudah mempelajari kisi-kisi pertanyaan yang ada pada Syarat Kecakapan Umum (SKU) sehingga dapat dengan mudah untuk menjawab dan mempertanggung jawabkan setiap point SKU yang ia kuasai.

Selain itu, buku ini dapat dijadikan sebagai Buku Pegangan atau Buku Pedoman bagi kakak Pembina Latih yang hendak membantu adik-adik Penggalang dalam mengisi SKU golongan Penggalang Ramu. Sehingga pada akhirnya nanti didapatlah adik-adik Penggalang Ramu yang anggul dan berkualitas sesuai janji sumpah mereka saat dilantik dengan sumpah Tri Satyanya yaitu dapat menjalankan kewajiban terhadap agama dan negaranya serta mengamalkan pancasila sebagai dasar negara Indonesia dengan menanamkan keyakinan hukum Allah SWT di atas hukum lainnya. Dapat menolong sesama hidup dan mempersiapkan diri membangun masyarakat serta menepati Dasa Darma.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar